Detail Cantuman
Advanced SearchText
Uji Soy-Yamghurt Terhadap Kadar Ureum Dan Kreatinin Pada Tikus Jantan (Rattus norvegicus) Kondisi Hiperglikemik
ABSTRAK
Vidya Christin. 2021. Uji Soy-Yamghurt terhadap Kadar Ureum dan Kreatinin pada Tikus Putih Jantan (Rattus norvegicus) Kondisi Hiperglikemik. (Dibimbing Oleh : Joni Tandi, Kiki Rizki Handayani, Niluh Puspita Dewi)
Nefropati diabetik merupakan salah satu komplikasi yang disebabkan karena penyakit diabetes melitus yang ditandai dengan peningkatan kadar ureum dan kreatinin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan sari ubi banggai dan sari kedelai pada formula soy-yamghurt terhadap efek penurunan kadar ureum dan kreatinin tikus putih jantan. Penelitianmenggunakan metode eksperimental dengan total hewan uji 25 ekor tikus yang dibagi dalam 5 kelompok perlakuan yaitu kontrol normal, kontrol negatif, kelompok perlakuan soy-yamghurt perbandingan sari ubi banggai dan sari kedelai yaitu F1(1:1), F2(1:2), dan F3(2:1). Parameter yang diamati adalah kadar ureum dan kretinin hari ke-0, 7, 14, 21, dan 28. Data dianalisis menggunakan uji statistik OneWayANOVA dan Kruskal-Wallis. Data yang terdistribusi normal dan homogen dianalisis menggunakan uji OneWayANOVA dengan uji lanjutDuncan. Apabilaterdapat data yang tidak normal atau tidak homogen, dianalisis menggunakan uji Kruskal-Wallisdengan uji lanjut Mann-Whitney. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian soy-yamghurt memiliki efek penurunan kadar ureum dan kreatinin tikus dengan nilai rata-rata ureum F1 21,55 mg/dL, F2 14,66 mg/dL, dan F3 22,89 mg/dL. Nilai rata-rata kreatinin F1 0,62 mg/dL, F2 0,40 mg/dL, dan F3 0,64 mg/dL. Pemberian soy-yamghurt F2 efektif dalam menurunkankadar ureum dan kreatinin.
Kata kunci : Soy-yamghurt, hiperglikemik, ureum, kreatinin
Ketersediaan
P05378S | 2021 VID u | My Library (2021) | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
2021 VID u
|
Penerbit | STIFA PELITA MAS PALU : PALU., 2021 |
Deskripsi Fisik |
xxii,182hlm.;ilusi.;21.5x29.5cm
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
001.43
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
Vidya Christin
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain