Image of Uji Efek Ekstrak Etanol Daun Jeruk Nipis (Citrus aurantifolia (Christm.) Swingle) Terhadap Gambaran Histopatologi Tubulus Ginjal Tikus Model Diabetes

Text

Uji Efek Ekstrak Etanol Daun Jeruk Nipis (Citrus aurantifolia (Christm.) Swingle) Terhadap Gambaran Histopatologi Tubulus Ginjal Tikus Model Diabetes



ABSTRAK

Dina Safitra. 2021.Uji Efek Ekstrak Etanol Daun Jeruk Nipis (C. aurantifolia (Christm.) Swingle) Terhadap Gambaran Histopatologi Tubulus Ginjal Tikus Model Diabetes. Skripsi Sekolah Tinggi Ilmu Farmasi Dan Pengetahuan Alam Pelita Mas Palu. (Dibimbing oleh: Joni Tandi, David Pakaya).

Nefropati diabetik atau penyakit ginjal diabetik (PGD) merupakan salah satu komplikasi yang sering terjadi pada penderita diabetes. Pada penyakit ini terjadi kerusakan pada filter ginjal atau yang dikenal dengan glomerulus. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kandungan senyawa metabolit sekunder alkaloid, flavonoid, saponin dan tanin pada ekstrak etanol daun jeruk nipis, serta mengetahui efek serta dosis efektif ekstrak terhadap gambaran histopatologi ginjal tikus model diabetes. Tikus dibagi menjadi 6 kelompok terdiri dari kontrol normal, kontrol negatif, kontrol positif, kelompok perlakuan ekstrak dosis 150, 250, dan 350 mg/kgBB. Penelitian selama 28 hari. Penelitian ini mengamati perubahan yang terjadi pada jaringan sel tubulus ginjal tikus model diabetes berupa tingkat kerusakan dengan nilai yang dihitung berdasarkan persenan (%) pada setiap bagian tubulus yang mengalami cedera atau kerusakan. Hasil penelitian menunjukkan ekstrak daun jeruk nipispositif mengandung senyawa metabolit sekunder alkaloid, flavonoid, saponin, dan tanin. Pemberian ektrak etanol daun jeruk nipis dosis 250 mg/kg BB dapat memberikan efek secara klinik terhadap cedera tubulus ginjal tikus model diabetes, dengan nilai kerusakan rata-rata 1,2 dari maksimal 4.


Kata Kunci : C. aurantifolia (Christm.) Swingle, Histopatologi ginjal, cedera tubulus ginjal.


Ketersediaan

P05339S2021 DIN uMy Library (2021)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
2021 DIN u
Penerbit STIFA PELITA MAS PALU : PALU.,
Deskripsi Fisik
xx,126hlm.:ilus. 21.5cm x 29.5cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
001.43
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this