Detail Cantuman
Advanced Search
Text
Formula Nanogel Dan Uji Daya Hambat Ekstrak Etanol Bunga Telang (Clitoria ternatea L.) Terhadap Bakteri Cutibacterium acnes
Tanaman bunga telang (Clitoria ternatea L.) merupakan sumber bioaktif yang kaya, bunga telang mempunyai banyak manfaat, salah satunya sebagai anti jerawat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membuat nanogel dan mengetahui aktivitas antibakteri terhadap bakteri Cutibacterium acnes. Nanogel memiliki ukuran partikel kecil sehingga efisien dalam melepaskan bahan kimia aktif, nanogel digunakan dalam pengobatan tropikal. Metode ekstraksi yang digunakan adalah maserasi. Penelitian mencangkup pembuatan nanogel ekstrak etanol bunga telang dengan konsentasi 5%, 10%, dan 15%. Optimasi formula berdasarkan % transmitan, dan karakterisasi nanogel. Hasil pengujian fitokimia menunjukan adanya alkaloid, flavonoid, saponin, dan tanin dalam nanogel. Hasil optimasi % transmittan yaitu 84-88%, hasil organoleptik berbentuk gel, berwarna dan beraroma khas, ukuran partikel 114,9 – 283,9 mm, pH 5,6 – 6, daya lekat 1,36 – 2,1 detik, daya sebar 4,8 - 5,6 cm, viskositas 4071 – 3043,75 mPa.S. Nanogel ekstrak etanol bunga telang dapat menghambat pertumbuhan bakteri C. acnes yaitu 8,2-11,7 mm. Diperoleh kesimpulan bahwa bunga telang dapat dibuat nanogel yang stabil pada penyimpanan suhu ruang selama 21 hari dan mempunyai aktivitas antibakteri dengan konsentasi 15% yang memiliki zona hambat paling luas.
Kata Kunci: Bunga telang, Nanogel, Aktivitas antibakteri
Ketersediaan
P06661S | My Library | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
-
|
Penerbit | STIFA PELITA MAS PALU : PALU., 2024 |
Deskripsi Fisik |
xx,121hlm.:ilus.;21,5 x 29,5 cm
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
Penulis; Radhika
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain